KabarNet

Aktual Tajam

Archive for Oktober 7th, 2010

Abdullah Sonata Pejuang Islam Pembasmi RMS

Posted by KabarNet pada 07/10/2010

Pembatalan kunjungan presiden susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ke negeri kincir angin pada detik-detik terakhir pemberangkatan sungguh sangat mengherankan dan membuat mata semua pihak terbelalak keheranan.

Alasannya sangat klise karena di Denhagh Belanda di kabarkan sedang ada sidang untuk membawa nama SBY agar di sidangkan di pengadilan internasional terkait tuntutan dari Pendukung RMS padahal setelah di cross cek oleh media-media yang ada di Belanda ternyata persidangan itu hanya isapan jempol dan gertakan sambel dan meskipun kalau ada betul-betul persidangan tidak lantas langsung hari itu juga SBY akan ditahan. Baca entri selengkapnya »

Posted in Analisa | 5 Comments »

Ada Kongkalikong Kasus Jaksa Cirus

Posted by KabarNet pada 07/10/2010

Pengacara mantan Kabareskrim Polri Komjen Pol Susno Djuaji, Hendry Yosodiningrat, menilai Jaksa Cirus Sinaga seharusnya tidak menangani kasus Korupsi Gayus Tambunan. “Cirus kan Pidum (jaksa pidana umum, red), kok bisa sih, perkaranya kan beda, gedungnya beda, administrasinya beda,” ungkap Hendry usai persidangan dengan terdakwa Susno Duadji, di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (6/10/2010).

Hendry menegaskan, kasus Gayus seharusnya ditangani oleh jaksa pada Jampidsus (jaksa tindak pidana khusus, red), bukan pidana umum. “Ini ada kongkalikong pastinya, hancur kalau ada lima jaksa seperti Cirus Sinaga,” beber kuasa hukum Susno Duadji. Ia mempertanyakan peran Cirus yang memberikan arahan dalam perubahan pasal kasus Gayus Tambunan, yang seharusnya diteliti oleh jaksa tindak pidana khusus, sedangkan Cirus adalah jaksa tindak pidana umum. Baca entri selengkapnya »

Posted in Nasional | 1 Comment »