KabarNet

Aktual Tajam

Archive for Juni 29th, 2010

Aliran Janggal Rekening Jenderal

Posted by KabarNet pada 29/06/2010

MEMEGANG saku kemeja lengan panjang batiknya, Komisaris Jenderal Ito Sumardi bertanya, “Berapa gaji jenderal bintang tiga seperti saya?” Sambil tersenyum, Kepala Badan Reserse Kriminal Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia itu menjawab sendiri pertanyaannya, “Hanya sembilan juta rupiah, sudah termasuk berbagai tunjangan.”

Ito menambahkan, Kepala Kepolisian RI, pejabat tertinggi di institusi itu, bergaji hanya sekitar Rp 23 juta, sudah termasuk aneka tunjangan. Buat biaya penanganan kasus, ia melanjutkan, polisi hanya memperoleh anggaran Rp 20 juta per perkara. Setiap kepolisian sektor-unit kepolisian di tingkat kecamatan-hanya diberi anggaran dua perkara per tahun. “Selebihnya harus cari anggaran sendiri,” kata Inspektur Jenderal Dikdik Mulyana, Wakil Kepala Badan Reserse Kriminal, yang mendampingi Ito ketika wawancara dengan Tempo, Jumat pekan lalu. Baca entri selengkapnya »

Posted in Ekonomi | Leave a Comment »

Majalah Tempo Edisi ‘Rekening Gendut Perwira Polisi’ Hilang dari Pasaran………….

Posted by KabarNet pada 29/06/2010

TEMPO Interaktif, Jakarta – Majalah Tempo Edisi terbaru, Senin (28/6) yang hilang dari pasaran ternyata diborong. Salah satu agen Majalah Tempo di kawasan Pramuka mengaku, tumpukan majalah yang baru keluar dari percetakan itu sudah diborong sejak pukul 04.00 WIB oleh sekelompok orang.

“Tadi subuh, sudah diborong orang mirip polisi. Tapi mereka tidak berpakaian dinas” kata Saragih kepada Tempo, Senin (28/6).

Membawa mobil, tumpukan majalah itu diangkut dari lapak Saragih di kawasan Pramuka, sebelum Tempo sempat beredar di lapangan. Saragih mengaku, menerima 700 eksemplar Majalah Tempo dan pagi itu sudah tak tersisa satu pun di Lapak. Baca entri selengkapnya »

Posted in Nasional | 13 Comments »

FPI Siap Ladeni Laporan Anggota DPR

Posted by KabarNet pada 29/06/2010

VIVAnews – Front Pembela Islam (FPI) siap memberikan keterangan kepada polisi terkait pembubaran pertemuan anggota Dewan Perwakilan Rakyat dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan di Banyuwangi, Jawa Timur. FPI menyatakan tidak terlibat dalam aksi pembubaran tersebut.
“Kami siap dipanggil untuk memberikan keterangan,” kata Wakil Sekjen DPP Front Pembela Islam, Awit Masyhuri, ketika menggelar unjuk rasa di depan Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin 28 Juni 2010. Baca entri selengkapnya »

Posted in Nasional | 22 Comments »