KabarNet

Aktual Tajam

Pria Diduga Noordin Itu Berdialek Jawa

Posted by KabarNet pada 25/07/2009

nuruddin m Mustofa Akbar alias Taufan Hadji, pria yang diduga warga Noordin M Top, berbicara Bahasa Indonesia dalam dialek Jawa. Polisi juga telah membandingkan muka Mustofa dengan gambar Noordin terbaru yang disebarkan polisi.

VIVAnews menyaksikan, raut muka Noordin dengan Mustofa terlihat sama, meski pipi Mustofa terlihat lebih berisi. Kemudian perawakan Mustofa juga terlihat lebih gemuk daripada Noordin.

“Tapi janganlah dulu disimpulkan (Mustofa adalah Noordin),” kata Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, Inspektur Jenderal Mathius Salempang, usai menemui Mustofa yang diamankan di Markas Polrestas Makassar Timur itu, Sabtu 25 Juli 2009.

Polisi tak mau gegabah karena Noordin bukanlah orang Indonesia. Noordin berkewarganegaraan Malaysia sehingga tentu dialek utamanya Melayu bukan Jawa.

Polisi menduga Mustofa bisa saja hanya bagian dari kejahatan cyber, bukan terorisme. Dari rumah kos Mustofa, polisi menyita lima kartu tanda penduduk dan belasan kartu ATM dan kartu kredit. Dari interogasi terhadap Mustofa yang baru sebulan menyewa kos di sebuah rumah di Jalan Pengayoman, Panakukang, Makassar, itu, belasan kartu ATM itu menampung berbagai setoran dana.

Sementara dari lima KTP Mustofa, selain memiliki domisili berbeda-beda, polisi juga menemukan nama dan tanggal kelahiran yang berbeda-beda meski fotonya sama. Ada yang menyebutkan tahun lahir 1961, 1963 dan 1964.

Mustofa diamankan polisi dari rumah kosnya pada pukul 03.00 dinihari tadi. Mustofa diamankan berdasarkan informasi warga di sekitar kos yang curiga melihat aktivitasnya yang hanya ke masjid dan berinternet di kamar kosnya. (vivanews)

Komentar "PILIHAN" akan diambil menjadi artikel KabarNet.