KabarNet

Aktual Tajam

Archive for April 13th, 2012

Presiden AS Makin Muda, Presiden RI Makin Tua

Posted by KabarNet pada 13/04/2012

Jakarta – KabarNet: Inilah trend menarik seputar usia para calon presiden Indonesia. Kalau kita mengamati usia para presiden Indonesia dan Amerika Serikat (AS), akan jelas terlihat bahwa orang-orang yang diangkat menjadi presiden AS cenderung setiap kali pilpres semakin muda usianya. Sementara di Indonesia yang terjadi justru sebaliknya, para calon presiden RI makin lama semakin didominasi oleh para calon yang terdiri dari orang-orang tua. Sedangkan tokoh muda tidak muncul ke permukaan. Fenomena ini menunjukkan bahwa proses regenerasi kepemimpinan Indonesia tidak berjalan. Baca entri selengkapnya »

Posted in Nasional | 7 Comments »

Polisi Mabuk, Tembak Warga Hingga Tewas

Posted by KabarNet pada 13/04/2012

Magetan – KabarNet: Warga Magetan digegerkan dengan ditemukan Fauzi (32) warga Jl Lawu Kelurahan, Kecamatan Maospati Kabupaten Magetan, dalam keadaan tak bernyawa di lokasi Kafe 76 dan mengalami luka tembak di bagian kepala terduduk di kursi.

Warga asal Magetan ini tewas ditembak oleh Briptu Andhika yang tengah mabuk. Peristiwa ini terjadi di sekitar Kafe 76 yang beralamat di Jalan Raya Maospati Solo. Pelaku penembakan adalah anggota Polsek Bendo Polres Magetan, Jawa Timur. Baca entri selengkapnya »

Posted in Kriminal, Pembunuhan | 4 Comments »

AS Hukum Mati Pria Florida

Posted by KabarNet pada 13/04/2012

Florida – KabarNet: Otoritas negara bagian Florida, Amerika Serikat, (AS) melaksanakan eksekusi mati terhadap seorang pria terkait kasus pemerkosaan dan pembunuhan. Pria berusia 58 tahun ini dinyatakan bersalah dalam kasus pemerkosaan dan pembunuhan enam orang wanita pada 28 tahun lalu.

David Alan Gore (58) dinyatakan terbukti bersalah membunuh 4 remaja dan 2 wanita dewasa di Pantai Vero, Florida, pada tahun 1983 silam. Bahkan dia juga memutilasi 4 orang korbannya. Pengadilan pun menjatuhkan vonis mati terhadap Gore. Baca entri selengkapnya »

Posted in Dunia, Kriminal, Pembunuhan | Leave a Comment »

Rakyat Makin Miskin

Posted by KabarNet pada 13/04/2012

JAKARTA – Selama tujuh tahun SBY jadi presiden, tiga kali anggaran belanja negara naik. Tapi pertanyaanya, mengapa kemiskinan semakin bertambah dan hidup rakyat semakin susah saja?

“Zaman Soeharto hanya 30 persen yang dikorupsi. Sekarang korupsi dilakukan bukan hanya pada level pelaksanaan, tapi juga pada level pembahasan termasuk di DPR. Inilah yang mengakibatkan anggaran naik tiga kali tapi nyaris tidak sampai ke rakyat. Tidak sampai ke rakyatnya nyaris sempurna,” ujar ekonom yang juga tokoh perubahan, Rizal Ramli, di Jakarta, tadi malam. Baca entri selengkapnya »

Posted in Analisa, Ekonomi, Nasional | 8 Comments »

24 Tahun, Ujang Mencari Ibunya

Posted by KabarNet pada 13/04/2012

Saya Ingin Ketemu Ibuku, Saya Kasihan Ibuku..

Malang – KabarNet: Tujuh tahun silam, keluarga besar  Hb Abu Bakar Mauladawilah bertemu dengan Ridwan Alamsyah Arifin alias Ujang. Abu Bakar akhirnya menampung dan mengasuh Ujang di Kota Malang, Jawa Timur.
Kini Ujang sudah dewasa, 29 tahun. Selain biaya hidup ditanggung oleh keluarga Abu Bakar, bila tak ada pekerjaan musiman, apapun Ujang lakukan untuk tambahan biaya hidup seperti menjadi pemijat. Ujang mengaku ayahnya bernama Hasan, ibunya Bianti, serta saudaranya Sholeh, Shanty, Zainal dan Ita. Baca entri selengkapnya »

Posted in Nasional | Leave a Comment »