KabarNet

Aktual Tajam

Archive for April 2nd, 2012

Nazar Dituntut 7 Tahun Penjara, Menteri Andi Aman

Posted by KabarNet pada 02/04/2012

Jakarta – KabarNet: Terdakwa kasus suap Wisma Atlet Jakabaring Muhammad Nazaruddin dituntut hukuman penjara tujuh tahun dan denda Rp 300 juta subsider enam bulan bui dalam sidang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Senin 2 April 2012. Tim Jaksa Penuntut Umum pimpinan I Kadek Wiradana menilai Nazar bersalah menerima suap.

“Menuntut dengan pidana penjara selama tujuh tahun penjara dengan perintah denda Rp 300 juta subsidair enam bulan kurungan,” kata jaksa Kadek Wiradana di pengadilan Tipikor, Jakarta Selatan, Senin (2/4). Baca entri selengkapnya »

Posted in Nasional | 3 Comments »

Waspada.. Program e-KTP Mengerikan!

Posted by KabarNet pada 02/04/2012

Benarkah e-KTP itu termasuk salah satu konspirasi tingkat tinggi antara pemerintah dengan pihak asing? apa sebenarnya tujuan di buatnya e-KTP, apakah hanya untuk keamanan atau untuk mengawasi gerak gerik masyarakat?.. e-KTP kan ada chipnya, otomatis semua gerak gerik kita bisa diketahui? apakah kita yang sudah punya e-KTP ini hilang sudah privasinya ?.

e-KTP atau Elektronic-Kartu Tanda Penduduk merupakan Kartu Tanda Penduduk yang di buat secara elektronik, dalam artian baik dari segi fisik maupun penggunaan berfungsi secara komputerisasi. e-KTP didesain dengan metode autentikasi dan pengamanan data tinggi. Hal ini dapat dicapai dengan menanamkan chip di dalam kartu yang memiliki kemampuan autentikasi, enkripsi dan tanda tangan digital. Baca entri selengkapnya »

Posted in IPTEK | 36 Comments »

Surat Terbuka untuk Kwik Kian Gie

Posted by KabarNet pada 02/04/2012

Yth. Bapak Kwik Kian Gie,

Perkenankan saya terlebih dahulu untuk memperkenalkan diri saya. Pak Kwik, saya terlahir di sebuah kampung miskin di Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah sana. Saya termasuk sedikit kalo tidak satu-satunya dari sekain banyak anak-anak kampung yang beruntung bisa menikmati pendidikan tinggi. Sebagian besar dari mereka terpaksa putus hanya sampai Sekolah Dasar. Baca entri selengkapnya »

Posted in Analisa, Ekonomi, Nasional | 8 Comments »

Nasi Sudah Menjadi Bubur

Posted by KabarNet pada 02/04/2012

KEPUTUSAN terhadap usulan penaikan harga bahan bakar minyak bersubsidi yang dimintakan pemerintah sudah diputuskan DPR. Sidang Paripurna menolak keinginan pemerintah untuk menaikkan harga BBM bersubsidi pada tanggal 1 April dan baru mengizinkan penaikan apabila dalam waktu enam bulan harga minyak mentah Indonesia yang ditetapkan USD 105/ barel naik di atas 15%. Baca entri selengkapnya »

Posted in Ekonomi | 3 Comments »